Pasca Debat Paslon Walikota Ternate Nomor Urut 1 Santrani-Bustamin Unggul Survei 34,2 Persen

Ternate-TeropongMalut.com, Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate Nomor urut 1 Santrani Abusama-Bustamin Abdullatif unggul survei 34,2 persen. Pasangan Santrani Abusama-Bustamin dinilai oleh responden mampu berbuat lebih maju dan pintar secara intelektual. Demikian rilis hasil survei yang dipublikasikan oleh lembaga survei lokal Koral Data kepada media di Kota Ternate Sabtu 16 November 2024.

Sesuai rilis hasil survei yang dipublikasikan oleh Koral Data menyebutkan popularitas pasangan calon Nomor urut 1 Santrani Abusama-Bustamin memperoleh angka 34,2 persen, disusul pasangan Nomor urut 2 Tauhid-Nasri dengan popularitas 29,1 persen, dan diurutan ketiga adalah pasangan Nomor urut 4 Syahril-Makmur dengan popularitas 21,2 persen dan diurutan terakhir adalah pasangan Erwin Umar-Zulkifli Hi Umar dengan popularitas diangka 11,5 persen.

Sementara itu Calon Wali Kota Ternate Nomor urut 1 Santrani Abusama, kepada wartawan yang dihubungi via telpon mengaku gembira dan menyambut baik hasil survei dari Koral Data yang menempatkan ia dan pasangannya Bustamin Abdullatif diurutan pertama surveinya.

“Ini adalah soal sikap dan pilihan politik masyarakat yang harus diapresiasi, karena survei dilakukan secara ilmiah yang dengan itu memberikan semangat bagi kami dalam menghadapi pilkad Kota Ternate,” Jelas Santrani.

“Ini adalah suara rakyat dan suara rakyat adalah suara Tuhan. Untuk itu saya berharap ini konstan sampai tanggal 27 November 2024, sehingga kita bisa memberikan pendidikan politik yang baik bagi masyarakat,” Urai Santrani. (Tim/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *