Hasil Sementara Pilkada Halmahera Tengah: IMS-ADIL Unggul Telak 60 Persen

HALTENG, TM.com – Hasil sementara Pilkada Halmahera Tengah berdasarkan survei quick count menunjukkan pasangan calon (Paslon) IMS-ADIL mendominasi perolehan suara dengan angka mutlak 60 persen. Sementara itu, Paslon Elang-Rahim memperoleh 22 persen, dan Paslon Mustika meraih 19 persen suara.

Juru bicara Paslon IMS-ADIL, Hairudin Amir, menyatakan bahwa hasil ini sejalan dengan prediksi survei pra-pilkada yang menunjukkan dominasi kuat dari pasangan yang diusung oleh Partai Golkar, Gerindra, PBB dan Hanura. “Perolehan suara tahun ini menunjukkan selisih yang jauh lebih besar dibandingkan Pilkada sebelumnya,” tegas Hairudin pada malam penghitungan suara, 27 November 2024.

Ia juga menyoroti dinamika Pilkada sebelumnya, seperti saat Aba Acim dua periode melawan Elang, serta Pilkada 2017 antara Elang-Rahim dan Mutiara Kabir, di mana selisih suara sangat tipis. Kali ini, kemenangan mutlak IMS-ADIL mencerminkan keberhasilan program-program yang dirasakan langsung oleh masyarakat selama Ikram Malan Sangadji menjabat sebagai Penjabat Bupati selama 1 tahun, 7 bulan, dan 25 hari.

Hairudin menambahkan, serangan politik dari pihak-pihak lawan justru memperkuat posisi IMS-ADIL. “Cinta dan kepercayaan masyarakat terbukti lebih kuat. Hari ini, tanggal 27 November 2024, kemenangan ini menjadi bukti tak terbantahkan atas kepemimpinan dan visi mereka,” pungkasnya.

Hasil ini menegaskan perubahan arah politik Halmahera Tengah, dengan masyarakat memberikan mandat tegas untuk keberlanjutan kepemimpinan yang dianggap paling menyentuh kebutuhan mereka. (ODHE)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *